Sudah saatnya dan seharusnya Negara - negara Islam Berjuang demi Palestina.
Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Hidayat Nur Wahid
mengutuk tindakan penyerangan Israel ke Palestina dalam beberapa hari terakhir.
Negara-negara Islam harus bangkit demi solidaritas bagi warga di Gaza,
Palestina.
“Saya
sangat mengutuk agresi yang berulang,” ujar Hidayat usai menghadiri Milad
ke-100 Muhammadiyah di GBK, Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (18/11/2012).
Mantan
Ketua MPR ini juga menyesalkan sikap Amerika Serikat dan negara-negara barat
yang terkesan tinggal diam dalam mengupayakan perdamaian di jalur Gaza.
“Ini
adalah tantangan bagi negara Islam sejauh mana dukungan terhadap Palestina,”
kata Hidayat.
Indonesia
juga diharapkan dalam pertemuan negara-negara besar seperti G8 dan OKI untuk
dapat mengambil peran mengajak negara-negara lainnya untuk menyelesaikan
konflik Israel-Palestina dan pengakuan Palestina sebagai negara yang berdaulat.
“Indonesia
lebih maju. Menlu Marty Natalegawa pernah menyatakan boikot produk Israel di
neara muslim. Itu sesuatu yang signifikan. Indonesia menjadi garda terdepan
menghentikan kejahatan kemanusiaan,” jelasnya. (fiq/mad/detikcom)
0 comments:
Post a Comment